Desa Sumbermulyo Kecamatan Bulu Kabupaten Rembang Kode Pos 59255

Artikel

Semarak Karnaval Desa Sumbermulyo Kec Bulu Memperingati HUT RI ke-79 dengan Semangat Kebersamaan

26 Agustus 2024 09:19:28  Ernawati M  332 Kali Dibaca  Berita Desa

Sumbermulyo- Bulu Suasana meriah menyelimuti Desa Sumbermulyo, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang pada Minggu (25/8) siang. Ribuan warga tumpah ruah mengikuti karnaval dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Desa Sumbermulyo.

Acara yang digelar oleh Panitia yang berasal dari unsur lembaga Desa, Karang Taruna, RT RW bekerja sama dengan Pemerintah Desa Sumbermulyo ini berhasil menyatukan seluruh lapisan masyarakat dalam semangat kebersamaan.
 
Karnaval diikuti oleh warga 5 Dukuhan yaitu 9 RT dari 3 RW yang menampilkan berbagai kreasi yang memukau. Semuanya dipersembahkan dengan penuh semangat. Kostum-kostum unik dan warna-warni semakin menambah semarak karnaval.
 
Kepala Desa Sumbermulyo, Muhammad Sholakhuddin sangat mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan karnaval dalam rangka peringatan HUT ke-79 RI yang sudah kita laksanakan bersama-sama secara rutin disetiap tahunnya.
 
"Kami sangat bersyukur dan bangga dengan antusiasme warga Desa Sumbermulyo dalam mengikuti karnaval tahun ini. Acara ini tidak hanya sebagai bentuk perayaan HUT RI, tetapi juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi dan melestarikan budaya lokal,"pungkas Muhammad Sholakhuddin.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Peta Wilayah Desa

 Peta Desa

https://www.openstreetmap.org/search?query=SUMBERMULYO+BULU#map=19/-6.838400/111.366700

 Pemerintah Desa

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:313
    Kemarin:347
    Total Pengunjung:172.330
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:192.168.36.253
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel

24 Agustus 2016 | 9.143 Kali
Pemerintah Desa
24 Agustus 2016 | 8.683 Kali
Visi dan Misi
26 Agustus 2016 | 8.625 Kali
Sejarah Desa
30 Juli 2013 | 8.243 Kali
Profil Desa
24 Agustus 2016 | 8.133 Kali
Data Desa
07 November 2014 | 8.086 Kali
Pemerintahan Desa
30 Juli 2013 | 2.803 Kali
Kontak Kami
01 Mei 2014 | 979 Kali
Karang Taruna
07 November 2014 | 8.086 Kali
Pemerintahan Desa
30 Juli 2013 | 2.803 Kali
Kontak Kami
21 April 2014 | 965 Kali
Undang Undang
30 Juli 2013 | 1.941 Kali
Lembaga Kemasyarakatan
01 Mei 2014 | 1.021 Kali
LinMas
06 Maret 2023 | 1.397 Kali
Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Triwulan I Bulan Januari- Maret 2023